Masa kanak-kanak adalah masa yang penuh kegembiraan, dimana semua terasa tanpa beban, tanpa tanggung jawab, tanpa masalah, tanpa pekerjaan rumah, tanpa pusing dengan uang pulsa, dan tanpa harus dimarahi oleh orang tua. Terlebih masa kanak-kanak kita adalah masa yang mengasyikan, membahagiakan, dan akan membuat kita terkenang apabila semasa anak-anak kita pernah memakan makanan yang ada di bawah ini.
1. Tini Wini Biti
Ingatkah kamu makanan masa kecilmu? Tini Wini Biti
adalah makanan ringan produksi SOBISCO yang sangat terkenal di tahun 2000-an.
Tini Wini Biti mempunyai beragam varian rasa dan salah satu yang terenak adalah
rasa Pizza. Zaman sekarang Tini Wini Biti masih di produksi dan juga masih
diiklankan. Namun, tidak sepopuler pada zamannya.
2. Nyam Nyam
Ingatkah kamu makanan masa kecilmu? Nyam Nyam
adalah makanan semacam biskuit stik produksi ARNOTTS. Nyam Nyam terdapat
beragam varian seperti nyam nyam stik dengan krim cokelat atau strawberry, nyam
nyam rice crispy, nyam nyam sugar rice dengan topping meises ceres, dan nyam
nyam mister dengan bentuk boneka. Meskipun usia bertambah tapi rasa akan Nyam
Nyam tidak akan terlupa dan akan selalu kangen terhadap makanan yang satu ini.
3. Hot Hot Pop
Ingatkah kamu makanan masa
kecilmu? Hot Hot Pop adalah permen unik berbentuk kaki berwarna merah dan
memiliki rasa yang sangat manis, uniknya lagi adalah jika permen kaki ini kita
jilat maka akan membuat lidah kita berwarna merah. Tentu saja jika kita memakan
permen kaki ini bersama teman kita maka kita akan berlomba siapa yang lidahnya
lebih merah. Ada juga permen yang berwarna biru yaitu Pendekar Biru. Masih
ingat?
4. Cokelat Superman
Ingatkah kamu makanan masa kecilmu? Cokelat Superman.
Disamping adalah gambar kemasan Cokelat Superman sebelem berubah dan sebelum
menjadi kemasan isi 2 hahahaha. Cokelat Superman menjadi populer semasa kita
kecil dan sampai sekarangpun masih menjadi cokelat murah meriah yang rasanya
tidak kalah enak dengan cokelat-cokelat yang lain.
5. Good Time Teddy
Ingatkah
kamu makanan masa kecilmu? Good Time
Teddy adalah makanan lainnya produksi ARNOTTS. Good Time Teddy berbentuk
seperti boneka Teddy Bear dengan chocochip di setiap biskuitnya. Sangat enak,menggiurkan,
dan yang penting murah hahahaha
6. Chuba
Ingatkah kamu makanan masa kecilmu? Chuba. Chuba adalah keripik singkong dengan kemasan begambar pinguin lucu, Chuba zaman 2000an hanya ada 2 varian rasa yaitu balado dan keju. Chuba adalah produk keripik singkong yang terkenal, yang saya sendiri tidak pernah melihat iklannya di televisi. Setuju? Hahahahaha
7. Anak Mas
Ingatkah kamu makanan masa kecilmu? Anak Mas adalah makanan mie kremes dengan bumbu kocok yang bisa langsung dimakan.
A : Hah? Bumbu
kocok?
B : Iya, lu
gak tau bumbu kocok? Masa kecil lu kurang mecin ya??
Info : Bumbu kocok
adalah bumbu yang dibuka, dituang lalu dimasukkan ke mienya. Bungkus mie nya
ditutup trus dikocok kocok kocok kocok -_-
8. Jari Jari
Ingatkah kamu makanan
masa kecilmu?
Jari Jari adalah makanan ringan stik jangung bakar
produksi SIANTAR TOP yang enak dan murah dengan harga Rp. 1.000,- atau cibuuu
(baca : seribu) hahaha. Makanan ini punya rasa yang enak dan hilang oleh waktu
yang ada.
9. Kenji
Ingatkah kamu makanan masa kecilmu?
Kenji adalah makanan ringan berbentuk net atau jaring
seperti Taro dengan rasa yang cukup enak. Pada saat ini 2015 Ciki Kenji sudah
sangat jarang atau bahkan hilang karena waktu yang makin modern pada saat ini.
Masih banyak lagi makanan yang terkenal pada tahun 2000an awal dan sangat sering dikonsumsi oleh anak Indonesia dulu, namun saat ini sudah semakin banyak makanan tersebut yang hilang dan tidak diproduksi lagi. Bahkan anak-anak saat ini ada yang beberapa tidak tahu nama makanan tersebut. Jika kamu semasa kecil kurang bahagia maka saya yakin salah satu faktornya adalah kamu tidak pernah memakan makanan ini.
No comments:
Post a Comment